Bekasi, 13 Mei 2024. Pada hari Senin, 13 Mei 2024, TK Qurrota A’yun yang terletak di Blok TU no. 208 Bumi Anggrek mengadakan projek yang bertujuan untuk mengajarkan toleransi Agama kepada anak-anak usia dini. Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter anak-anak agar lebih menghormati, menghargai, dan menyayangi lingkungan sekitar.
Berikut adalah rangkaian kegiatan dalam proyek ini:
• Pembukaan dengan Cerita Nabi Muhammad Kegiatan dimulai dengan pembukaan yang mengisahkan tentang Nabi Muhammad. Anak-anak diajak untuk memahami nilai-nilai kebaikan yang diajarkan oleh Nabi Muhammad.
• Mengenal Toleransi Anak-anak diajarkan tentang arti toleransi dan pentingnya saling menghormati serta menghargai perbedaan di antara sesama.
• Interaksi dan Tanya Jawab Anak-anak aktif berinteraksi dengan memberikan pertanyaan dan menjawab pertanyaan dari fasilitator. Hal ini memperkuat pemahaman mereka tentang toleransi.
• Membaca Hadis tentang Menyayangi Anak-anak belajar tentang pentingnya menyayangi sesama manusia melalui hadis-hadis yang diajarkan dalam Islam.
• Mewarnai Bersama Kegiatan diakhiri dengan mewarnai bersama anak-anak, menciptakan suasana yang menyenangkan dan memperkuat pesan toleransi.
Dengan pendekatan ini, diharapkan anak-anak dapat lebih mudah memahami dan mengamalkan nilai-nilai toleransi dalam kehidupan sehari-hari. Semoga proyek ini memberikan dampak positif bagi perkembangan karakter anak-anak di TK Qurrota A’yun
(Red)
Social Header